Cara Menjinakan Burung Jalak Suren yang Giras

Diposting pada

Cara Menjinakan Burung Jalak Suren – Sudah pernah mendengar kisah burung jalak yang sangat jinak milik Asri, dari Sulawesi Selatan?

Burung jalak miliknya tidak takut orang, bahkan tidak sungkan bertengger diatas bahu atau kepala orang yang baru pertama kali bertemu.

Yang uniknya lagi, burung tersebut selalu mengikuti pemiliknya, walau sang pemilik berkendara dengan motor, ia akan terbang mengikutinya dari belakang.

Berdasarkan informasi yang diliput oleh liputan6.com, konon burung tersebut dirawatnya sejak kecil dan diberi kasih sayang dengan baik.

Dari kisah ini kita bisa mengambil pelajaran, apabila hewan di rawat dengan baik, diberi kasih sayang dengan tulus, maka mereka akan mengerti dan membalas kasih sayang tersebut.

Bagaimana sobat, tertarik memiliki burung seperti punya Asri?

Pada umumnya semua burung bisa dilatih menjadi jinak, termasuk burung jalak suren.

Yang perlu dilakukan oleh para majikan yaitu memberi kasih sayang dan merawat burungnya dengan tulus. Dengan begitu, cepat atau lambat burung akan menjadi jinak.

Untuk sobat yang masih bingung, bagaimana cara menjinakkan burung jalak suren, silahkan simak panduannya berikut ini.

Jangan lupa, download suara burung jalak suren

Cara Menjinakan Burung Jalak Suren Giras

Cara Menjinakan Burung Jalak Suren yang Giras

Membuat jalak suren jinak, tentu lebih mudah dilakukan sejak masih anakan. Jalak suren anakan tidak menganggap manusia sebagai ancaman, berbeda dengan jalak suren yang sudah dewasa, pasti mereka akan menganggap manusia sebagai acaman bagi kehidupannya.

Namun bukan berarti kita tidak bisa membuat jalak suren dewasa menjadi jinak, semua bisa. Yang menjadi perbedaan adalah seberapa lama proses penjinakan tersebut.

Burung yang sudah dewasa pasti akan lebih lama dijinakan, dari burung anakan. Jadi untuk sobat CitCuit yang memiliki burung jalak suren dewasa yang masih giras, tentu harus sabar dan telaten agar burung tersebut menjadi jinak.

Berikut ini panduan lengkapnya :

1. Mengkaratina Burung

Jika sobat baru beli burung jalak suren, sebaiknya burung dikarantina terlebih dulu, caranya dengan mengkrodong dan menempatkan ditempat sepi. Tujuannya agar burung tidak takut dan tidak stress. Pastikan pakan dan minum burung tersedia. Biarkan semalaman, dan buka kerodong besok paginya. Langkah ini tidak perlu sobat lakukan jika bukan burung baru.

2. Gantung di Lokasi Terbuka

Gantang sangkar burung ditempat terbuka, pastikan burung bisa melihat lingkungan sekitar. Jangan lupa, jauhkan dari burung lain dan dari tempat ramai terlebih dulu. Biarkan burung beradaptasi dengan kondisi lingkungannya.

3. Gantung di Tempat Ramai

Menggantang burung ditempat ramai memang bisa membuat burung cepat jinak, karena biasa melihat manusia berlalu-lalang. Namun ingat, proses ini hanya untuk burung yang sudah beradaptasi dengan lingkungan. Jika belum, hal ini justru akan membuat burung menjadi stress. Jadi, sebelum melakukan proses ini, pastikan sobat sudah melakukan 2 point diatas.

4. Memandikan Burung

Langkah selanjutnya yaitu memandikan burung hingga basah kuyup. Proses mandi ini ada 2 metode, yang pertama dengan menyemprot burung hingga basah kuyup. Sedangkan cara yang kedua yaitu memandikan burung dengan cara dipegang.

Cara yang ke-2 dinilai paling efektif untuk menjinakan burung, langkah-langkahnya yaitu pegang burung jalak suren miliki sobat dengan tangan kanan.

Selanjutnya celupkan sebagian tubuh burung kedalam air. Tugas tangan kiri kita yaitu membasuh bagian tubuh burung yang tidak masuk kedalam air, seperti kepala, leher, dll. Pastikan burung basah kuyup. Jika sudah selesai, silahkan jemur burung tersebut.

Pada zaman dulu, cara ini sering dilakukan untuk menjinakan burung perkutut yang masih giras.

Oh iya, untuk sobat yang baru pertama kali memandikan burung dengan cara ini, pastikan konsentrasi dengan baik.

Pada sebagian kasus, burung akan mematuk tangan kita, jika tidak konsentrasi dan berhati-hati, bisa-bisa burung malah lepas, he he he

5. Memanjakan Burung Melalui Pakan

Setelah mandi, selanjutnya manjakan burung dengan memberi pakan berupa ulat hongkong, kroto atau jangkrik langsung dari tangan kita. Lebih efektif lagi jika burung sembari dipeggang. Namun jika burung tidak mau, ya jangan dipaksa.

Lepaskan burung kedalam sangkar, lalu berikan pakan aneka serangga tersebut dari luar kandang dengan jari-jari kita. Tunggu beberapa saat, hingga burung mau memakannya.

Proses ini sangat bagus untuk membangun hubungan antara burung dengan majikan. Lakukan cara ini hingga burung mau memakan makanan yang ada ditangan kita meski burung dipegang.

Sobat akan melihat perubahan karakter burung yang tadinya giras menjadi lebih jinak hanya dalam beberapa minggu, jika konsisten melakukan kegiatan diatas.

Burung yang jinak biasanya akan berkicau lebih gacor, meski dikeramaian. Selain itu, perawatan burung akan lebih mudah dan burung tidak mudah stress.

Baca juga : Cara Membuat Jalak Suren Mompa

Demikianlah cara menjinakan burung jalak suren, semoga panduan diatas mudah dipahami, selamat mencoba.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *