Salam sobat CitCuit, masih ada yang bingung membedakan burung cililin jantan dan betina?
Membedakan burung jantan dan betina adalah perkarang yang gampang-gampang susah, terlebih para pemula. Termasuk kalian, iya kan?
Untuk bisa membedakan cililin jantan dan betina dengan akurat, kita harus terus menerus latihan.
Meski dari segi teori kita sudah tahu, namun ketika mempraktekan teori tersebut belum tentu kita dapat melihat perbedaannya dengan mudah dan akurat.
Cililin atau yang dikenal dengan nama Tangkar Okklet merupakan salah satu burung kicau yang digemari di Indonesia.
Burung ini bersifat fighter dan mudah terpancing emosinya, sehingga rajin berbunyi, terlebih ketika mendengarkan suara kicau dengan volume keras.
Suara dencing tajam khas Burung Cililin sering dijadikan sebagai isian burung fighter lain seperti murai batu, kacer, dll.
Untuk sobat yang ingin memelihara burung cililin, kalian bisa membelinya di pasar burung. Namun sebelum memebeli, sebaiknya sobat tahu cara membedakan cililin jantan dan betina.
Kenapa? Karena biasanya suara cililin jantan lebih bagus dibandingkan cililin betina.
Jadi kalau sobat pengen punya burung Cililin karena suaranya, pastikan membeli Cililin jantan.
Untuk membedakan cililin jantan dan betina, kita bisa melihatnya dari perbedaan ciri-cirinya. Apabila sobat belum tahu, silahkan simak ulasannya berikut ini.
Cara Membedakan Burung Cililin Jantan dan Betina Paling Akurat
Seperti burung kicau lain, Cililin jantan dan betina memiliki penampilan fisik yang terlihat sama. Untuk orang awam, akan kesulitan membedakan jenis kelaminnya.
Namun jika kita mau memperhatikan dengan teliti, ada bebeapa perbedaan visual antan cililin jantan dan betina. Berikut ini rangkuman perbedaan cililin jantan dan betina berdasarkan fisik :
Membedakan Cililin Jantan dan Betina dari Segi Fisik
1. Kepala
Ciri khas burung cililin adalah jambul yang berada diatas kepalanya. Baik jantan maupun betina, sama-sama memiliki jambul.
Cililin jantan biasanya memiliki jambul yang sedikit lebih panjang dan lebih lebat bulunya dibandingkan sang betina.
Jika disandingkan dan diperhatikan dengan baik, sang jantan memiliki bentuk kepala sedikit kotak. Akan lebih tampak ketika sudah dewasa.
2. Mata
Cililin jantan memiliki bentuk mata yang lebih besar dan terlihat menonjol, berbeda dengan si bentina, matanya terlihat lebih kecil dan tidak menonjol. Membedakan jenis kelamin cililin malalui Point ini cukup sulit, jadi jadikan sebagai opsi tambahan untuk membedakan cililin.
3. Bintik Dekat Mata
Ciri khas lain yang dimilik burung cililin yaitu bintik putih yang terdapat diarea mata. Baik cililin jantan maupun betina, hitam maupun coklat semua memiliki ciri ini. Bintik putih ini terdapat di sekitar mata, umumnya dibagian belakang.
Meski jantan dan betina sama-sama memiliki bintik putih, namun terdapat perbedaan pada ukuran bintik tersebut.
Cililin jantan umumnya memiliki bintik yang lebih kecil dan warnanya cenderung lebih cerah dibandingkan si betina.
4. Paruh
Dari segi warna, jantan dan betina memiliki warna paruh yang sama, yang membedakan yaitu pada ukuran paruh tersebut. Paruh cililin jantan terlihat tebal, besar dan panjang.
5. Bulu
Warna bulu menjadi patokan utama untuk membedakan cilili jantan dan betina. Penjantan umumnya memiliki warna bulu yang tegas dan tajam. Lain halnya dengan si betina, warnya bulu betina biasanya cenderung kusam atau pudar.
6. Kaki
Cililin jantan umumnya memiliki kaki yang besar, kasar dan cengkramannya kuat. Sedangkan kaki cililin betina terlihat lebih kecil dan cengkramannya tak sekuat si jantan.
7. Badan
Postur tubuh cililin jantan terlihat lebih tegap, besar. Ketika berdiri terlihat gagah. Berbeda dengan betina yang cenderung membungkuk dan postur tubuhnya terlihat bulat.
Perbedaan Cililin Jantan dan Betina dari Tingkah Laku:
1. Suara
Suara kicau burung cililin jantan terdengar lebih berirama bagus dan speed yang rapat.
Karena hal tersebutlah, jenis jantan lebih direkomendasikan sebagai burung masteran maupun burung kontes. Beda dengan cililin betina, suaranya cenderung putus-putus dan pendek.
2. Kelincahan
Point yang kedua ini tergantung dengan kesehatan fisik dan mental si burung. Namun pada dasarnya jenis jantanlah yang lebih lincah dibandingkan sang betina.
Itulah perbedaan cililin jantan dan betina berdasarkan fisik dan tingkah laku. Agar lebih jelas lagi, berikut ini ciri-ciri lengkap burung cililin jantan dan betina.
Ciri-Ciri Cililin Jantan :
- Postur tubuh cenderung besar, tegap dan terlihat gagah
- Memiliki bentuk kepala yang besar.
- Warna bulu yang lebih tegas dan pekat, baik hitam maupun cokelat.
- Warna hitam ditengkuk leher terlihat tegas / pekat.
- Volume suara yang lebih lantang, kasar, rapat, bervariasi, dan berdurasi lama.
- Kaki terlihat besar dan kuat.
- Bintik putih di bagian iris mata kecil dan rapat.
- Gaya berkicau mengangguk.
Ciri-Ciri Cililin Betina :
- Postur tubuh cenderung kecil.
- Warna bulu terlihat lebih pudar, kurang tegas atau kusam.
- Warna hitam dibagian tengkuk leher terlihat pudar dan warna putuhnya terlihat tipis.
- Bintik putih dibagian iris mata besar dan jarang.
- Suara monoton, putus-putus dan cenderung berdurasi pendek.
- Gaya berkicau ngeleper.
Baca juga : Cara Mengatasi Cililin Macet Bunyi
Demikianlah pembahasan kita tentang cara membedakan burung cililin jantan dan betina secara lengkap. Semoga dengan ulasan ini bisa membantu sobat CitCuit.com yang sedang memilah-milih cililin.