Harga Burung Kolibri

Diposting pada

Harga Burung Kolibri – Menjadi burung kicau yang populer, kolibri sering kali diperbincangkan.

Burung kecil berparas cantik ini tak hanya menawan, suara kicaunya pun sangat merdu didengarkan.

Jika kalian belum tahu seperti apa suaranya, silahkan lihat dalam artikel “Suara burung kolibri ninja” yang sudah saya bagian tepo hari.

Kemampuan berkicau kolibri sudah tidak diragukan lagi, mereka juga pandai menirukan suara burung lain, salah satunya suara burung cililin.

Perlu sobat ketahui, burung kolibri bukanlah burung endemik Indonesia, sebagian besar spesies burung ini hidup di Amerika Utara dan Amerika Selatan.

Menurut catatan yang dimuat di Wikipedia, terdapat lebih dari 300 spesies burung kolibri hidup wilayah hutan Amazon, Amerika Selatan.

Di Tanah Air kita, burung ini menjadi salah satu burung yang dilindungi, hal tersebut dikarenakan populasi kolibri dari tahun ke tahun semakin menurun.

Meski sudah dilindungi, namun beberapa pasar burung masih ada yang menjual burung kolibri.

Lalu berapa harganya?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, silahkan lihat dibawah ini.

Harga Burung Kolibri Terbaru

Meski kolibri terdapat ratusan spesies, namun tidak semuanya dikenal di Indonesia. Hanya beberapa jenis kolibri saja yang populer, berikut ini uraiannya.

Harga Burung Kolibri Ninja
Burung Kolibri Ninja

Harga Burung Kolibri Ninja

Kolibri ninja merupakan spesies kolibri yang paling digemari. Burung ini memiliki perpaduan warna gemerlap yang cantik.

Harga konin atau kolibri ninja ini sangat bervareasi, untuk yang sudah gacor rata-rata dibandrol dengan harga Rp 500.000 – Rp 1.000.0000,-

Harga Burung Kolibri Kelapa
Burung Kolibri Kelapa

Harga Burung Kolibri Kelapa

Kolibri kelapa dikenal juga dengan sebutan kolibri manggar. Burung kolibri jenis ini sering terlihat disekitar pohon kelapa terutama dibagian manggar.

Untuk harganya relatif lebih murah dibanding kolibri ninja, yaitu berkisar antara Rp 100.000 hingga Rp 300.000,-

Harga Kolibri Wulung
Kolibri Wulung

Harga Kolibri Wulung

Kolibri wulung tak kalah populer dengan jenis kolibri lain. Suara kicaunya melengking tajam dan sangat khas. Selain itu, penampilan kolibri wulung juga cantik.

Tubuh bagian atas berwarna hijau gemerlap dan sedikit warna hitam dibagian sayapnya. Sedangkan tubuh bagian bawah berwarna kekuning dibagian leher, dada dan perut atas. perut bawah hingga dubur berwarna keputihan.

Meski tampil cantik dengan warna bulu yang bagus, namun kalian tak usah khawatir dengan harganya. Kolibri wulung rata-rata dibandrol dengan harga Rp 300.000-an.

Harga Kolibri Sepah Raja
Kolibri Sepah Raja

Harga Kolibri Sepah Raja

Kolibri sepah raja identik dengan warna merah dibagian kepala, leher, dada dan punggung. Terdapat aksen hitam dibagain leher dan jidat membuat penampilannya semakin cantik.

Harganya pun tak menguras kantong sobat, cukup dengan Rp 150.000 hingga Rp 250.000 kalian sudah bisa membawa pulang seekor kolibri sepah raja.

Harga Kolibri Sriganti
Kolibri Sriganti

Harga Kolibri Sriganti

Burung madu sriganti atau yang akrab disebut sogok ontong merupakan jenis kolibri yang cukup dikenal.

Jenis ini mirip dengan kolibri kelapa, namun paruahnya lebih panjang dan lancip. Sebagai burung pemakan nektar, paruh tersebut sangat berguan untuk menjangkau sari bunga yang dalam.

Untuk kalian yang ingin memelihara kolibri jenis ini cukup dengan mahar Rp 100.000 hingga Rp 400.000,-.

Itulah penjelasan tentang harga burung kolibri berdasaran jenis lengkap dengan gambarnya. Untuk memudahkan kalian, kami juga mendata harga tersebut kedalam tabel. Silahkan lihat tabel berikut ini :

Jenis Burung KolibriHarga
Burung Kolibri NinjaRp 500.000 – Rp 1.000.000
Burung Kolibri Ninja GacorRp 750.000 – Rp 1.000.000
Burung Kolibri KelapaRp 100.000
Burung Kolibri WulungRp 300.000
Burung Kolibri Sepah RajaRp 150.000 – Rp 250.000
Burung Kolibri ManggarRp 100.000 – Rp 300.000
Burung Kolibri SrigantiRp 100.000 – Rp 400.000
Burung Kolibri RajaRp 150.000 – Rp 250.000
Burung Ninja HitamRp 1.000.000
Burung Kolibri GacorRp 300.000

Catatan :

  • Harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberi tahuan.
  • Harga disetiap daerah biasa berbeda-beda. Selain itu, jenis dan kemampuan kolibri berkicau sangat berpengaruh.

Tambahan :

Kolibri merupakan burung pemakan nektar dan madu. Untuk memudahkan dalam perawatan, kalian bisa mengganti nektar dengan susu kental manis brand apa saja. Jangan lupa tambahkan pakan tambahan berupa kroto atau serngga kecil.

Agar burung tetep gacor, latihlah dengan suara masteran setiap hari. Tanpa pemasteran, burung yang gacor pun dapat kehilangan suara kicaunya.

Jaga kebersihan kandang, jangan sampai kotoran menumpuk karena bisa menjadi sarang penyakit. Agar burung tidak kesepian, peliharalah burung sejenis lebih dari satu.

Mungkin itu saja yang bisa saya tuliskan, untuk kalian yang suka dengan burung kicau. Silahkan kunjungi terus CitCuit.ID karena masih banyak artikel yang ingin saya tuliskan. Sekian, terimakasih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *